Wednesday, June 20, 2012

WinZip Telah Tersedia di Google Play Store

Share
Bila kalian menggunakan PC pasti sudah familiar dengan aplikasi untuk kompresi file satu ini, WinZip. Baru-baru ini WinZip juga akhirnya meluncurkan aplikasi mereka yang dapat dijalankan melalui Android OS. Seperti yang telah diketahui sebenarnya sudah banyak aplikasi lain yang memberikan efek substitusi pada WinZip untuk Android OS, tetapi tentunya dengan menggunakan aplikasi yang benar-benar dari developernya akan memiliki kepuasan tersendiri.

Sebelumnya untuk mobile, WinZip baru tersedia untuk iOS saja dan belum lama ini akhirnya juga tersedia di Play Store. WinZip untuk Android ini bekerja sangat mirip dengan WinZip yang ada di iOS maupun di PC, di mana kalian bisa mengelola banyak format file yang telah dikompresi.

Kalian yang ingin menggunakan aplikasi WinZip di Android silahkan mengakses link Play Store berikut ini: WinZip Play Store.

No comments:

Post a Comment