Tuesday, July 3, 2012

Nokia Bisa Menuntut Nexus 7 Tablet

Share
Patent trolling tampaknya tidak akan pernah berakhir di dunia industri teknologi. Kali ini kabar baru yang diangkat oleh The Inquirer, Nokia melalui juru bicaranya menyampaikan kalau Google maupun Asus belum meminta ijin untuk menggunakan paten yang dimiliki oleh Nokia pada Nexus 7 Tablet.

Tetapi kabar baiknya adalah Nokia kelihatannya tidak akan mengambil jalan yang susah dengan mengajukan tuntutan ke pengadilan, mereka hanya mengatakan kalau mereka belum memiliki ijin menggunakan paten milik perusahaannya, silahkan datang ke Nokia untuk meminta ijin pemakaian paten tersebut.

Jadi kelihatannya Asus dan Google bisa dengan mudah melewati permasalahan yang mungkin terjadi dengan membayarkan sejumlah uang saja pada Nokia untuk mendapatkan lisensinya.

No comments:

Post a Comment