Thursday, August 2, 2012

Sony Xperia LT29i Hayabusa Kembali Menampakkan Diri

Share


Bocoran dari prototype perangkat yang disebut-sebut sebagai  Sony Xperia LT29i Hayabusa kembali beredar. Ponsel ini kabarnya adalah versi global dari Xperia GX yang khusus untuk pasar Jepang. Logo ‘Sony Ericsson’ masih tertera pada handset ini yang menunjukkan versi awal dari ponsel Sony yang akan dirilis nanti.

 
Menurut situs ePrice yang membocorkan ponsel ini, Sony Xperia Hayabusa akan hadir dengan body yang ramping dengan tebal hanya 8.6mm plus bobot hanya sekitar 127 gram. Untuk spesifikasi hardwarenya, Hayabusa akan ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon S4 MSM8960 dengan prosessor Krait dual core 1.5GHz, RAM 1GB, dan GPU Adreno 225. Memiliki layar sentuh berukuran 4.6 inci yang memiliki resolusi HD 720p dan baterai berkapasitas 1700mAh. Untuk kameranya beresolusi 13MP yang dilengkapi dengan LED Flash yang mampu merekam video FullHD. Selain itu ponsel yang sudah mengussung OS Android 4.0.4 Ice Cream Sandwich ini juga telah disediakan fitur-fitur noise cancelling microphone, NFC, microSD card slots, dan kapasitas baterai sebesar 1.700mAh.


Dirumorkan Sony akan memperkenalkan secara resmi Xperia LT29i Hayabusa pada 9 Agustus mendatang, dan kemudian akan mulai dipasarkan pada akhir Oktober.






No comments:

Post a Comment