Thursday, December 13, 2012

Ponsel Cina High-End Oppo Find 5 Resmi Diperkenalkan

Share


Setelah sebelumnya sempat mondar-mandir di jagad maya sebagai rumor, kini ponsel Android mutakhir besutan salah satu vendor Cina, Oppo, yakni Oppo Find 5 telah resmi diperkenalkan di negara asalnya. Oppo Find 5 merupakan ponsel dengan layar ukuran 5 inci yang memuat resolusi super 1920x1080 piksel dan kerapatan 441ppi, menjadikan ponsel ini punya layar dengan kerapatan tertinggi.


Selain layar yang high-end, Oppo Find 5 juga menawarkan performa yang tinggi dengan ditenagai oleh prosessor quad core 1.5GHz Krait, GPU Adreno 320, dan RAM sebesar 2GB. Selain itu diberikan pula kamera dengan resolusi yang cukup besar, yaitu berukuran 13 MP dengan kemampuan merekam video 120 fps dan juga dilengkapi dengan kamera depan 1.9 megapiksel.



Ponsel yang mengusung OS  Android 4.1 Jelly Bean ini juga telah memiliki kapasitas memori internal sebesar 16GB, namun sayangnya tidak disediakan dukungan slot microSD. Dengan bodi yang cukup slim hanya 8.8mm, didukung pula dengan fitur-fitur 3G HSPA, WiFi a/b/g/n, NFC, teknologi Dolby 3D Surround Sound dan Dirac HD, baterai berkapasitas 2.500mAh.

Smartphone Oppo Find 5 ini rencananya akan mulai beredar pada tahun 2013 mendatang di beberapa negara yang akan ditentukan.

No comments:

Post a Comment